
Foto : countryliving.com
Berlibur atau sekedar menghabiskan waktu senggang dengan menginap di penginapan atau villa, saat ini memang sedikit riskan untuk dilakukan.
Apalagi dengan adanya himbauan untuk menjaga jarak dan tetap mengikuti protokol kesehatan, membuat kita jadi ragu untuk bepergian.
Oleh karena itu, saat ini ada banyak orang yang memutuskan untuk merenovasi atau sekedar mendekor ulang hunian mereka untuk memberikan suasana baru yang menyegarkan.
Menikmati suasana baru di rumah jelas dapat memberikan ketenangan dan meningkatkan produktivitas.
Salah satu gaya atau konsep yang bisa Anda terapkan adalah cottage inspired décor.
Konsep ini memberikan nuansa menenangkan khas hunian pedesaan, yang pastinya cocok untuk Anda yang kangen berlibur.
Terinspirasi dari cottage yang dibangun di tengah hutan atau kebun cantik ala Eropa, membuat konsep satu ini begitu menarik karena erat dengan nuansa alami namun tetap nyaman.
Bagaimana? Tertarik untuk menerapkan konsep serupa di rumah Anda?
Berikut ini ragam interior rumah yang terinspirasi dari cottage super cantik ala Eropa.
Terhubung dengan Alam Bebas
Foto : mymove.com
Memiliki hunian yang terhubung dengan ruang terbuka, pastinya dapat menjadi poin plus tersendiri.
Bagaimana tidak, ruangan yang terhubung dengan alam bebas pastinya bisa menjadi spot favorit di rumah.
Jika Anda memiliki halaman belakang atau ruang terbuka yang cukup luas dan cantik, maka tak ada salahnya untuk mengaplikasikan inspirasi di atas.
Nah, untuk menambah kesan ‘cottage’, cobalah seimbangkan dengan furniture yang Anda pakai.
Pastikan perabotan memiliki unsur alami seperti kayu atau bahan lainnya.
Jika Anda ingin nuansa khas cottage terasa lebih kental, cobalah untuk menggunakan konsep rumah kayu atau unsur rustic pada bagian dinding atau jendela.
Menambahkan elemen alam pada ruangan tentu dapat membuat rumah menjadi lebih nyaman.
Padukan dengan Konsep Minimalis dan Tradisional
Foto : mymove.com
Cobalah untuk menekankan kesederhanaan pada interior rumah, jika Anda ingin nuansa yang menenangkan.
Jangan buat tampilan ruangan terlalu berlebihan, cobalah untuk menggunakan perabotan sederhana dengan warna-warna tenang.
Jika memiliki hunian di kawasan yang dingin atau dataran tinggi, Anda juga bisa menambahkan perapian di ruang tengah, agar menjadi spot yang cozy untuk kumpul keluarga.
Jika tak ingin terlalu polos, Anda pun bisa menambahkan unsur dekoratif pada dinding, misalnya saja pigura foto atau lukisan dengan tema senada.
Gunakan Warna-warna Hangat
Foto : houseandgarden.co.uk
Cottage merupakan tipe hunian yang biasanya disinggahi ketika berlibur, atau ketika ingin melepaskan penat setelah sibuk beraktivitas.
Oleh sebab itu, dekorasi dan hal-hal detail lainnya juga harus diperhatikan jika ingin menerapkan konsep serupa.
Salah satu hal yang harus Anda perhatikan adalah pemilihan tone warna pada ruangan.
Salah satu pilihan yang bisa Anda gunakan adalah warna-warna hangat seperti coklat, beige dan warna kayu lainnya.
Penggunaan tone warna ini dapat memberikan kesan ruangan menjadi lebih hangat dan nyaman khas cottage atau pondok ala pedesaan.
Warna jenis ini juga tergolong netral dan pastinya tidak akan memberikan kesan berlebihan pada ruangan.
Dominasi Warna Putih
Foto : countryliving.com
Jika ingin sesuatu yang lebih simple namun tetap elegan dan anggun, maka Anda bisa menggunakan warna dominan putih pada ruangan.
Warna putih dapat memberikan kesan ruangan lebih hangat sekaligus cerah.
Selain itu Anda juga tidak usah khawatir untuk memadukan warna putih dengan warna lain karena warna satu ini tergolong netral dan mudah dipadukan dengan beragam warna.
Bagaimana? Hunian dengan konsep ala cottage tentu bisa melepas rindu Anda dengan suasana liburan yang relaxing kan?
Semoga artikel di atas bisa memberikan Anda inspirasi dan ide baru mengenai dekorasi dan desain ruang.
Selamat mencoba!
Baca juga:
Leave a comment