6 Inspirasi Rumah Hebel Sederhana, Unik dan Keren

4 min read

Sumber ilustrasi rumah hebel sederhana: Archdaily

Sekarang mulai banyak orang yang mencari inspirasi rumah hebel tanpa plester sederhana. Pasalnya, model hunian seperti ini terlihat keren, unik dan menarik!

Tambah lagi, dinding hebel mempunyai berbagai kelebihan kalau dibandingkan dengan batako dan batu bata.

Seperti diketahui hebel atau bata ringan adalah material bangunan yang terbuat dari campuran semen, pasir silika, kapur, air dan aneka bahan-bahan lainnya.

Penyusun dinding ini merupakan material pabrikan, sehingga mempunyai bentuk yang lebih simetris. Oleh karena itu, dinding hebel membuat tampilan tembok rapi.

Perlu digarisbawahi, meskipun hebel mempunyai bobot yang ringan, bukan berarti material ini bersifat ringkih. Justru kekuatannya bisa menyaingi beton yang super kokoh.

Bata ringan ini juga mempunyai lubang udara yang bisa menyerap suhu panas dari luar. Alhasil, rumah hebel sederhana tetap teduh walaupun ukuran ruangannya kecil.

Rumah hebel ini sering dibangun oleh masyarakat yang tinggal di daerah pesisir. Namun sebenarnya, cocok diaplikasikan di mana saja. Sekarang, yuk, intip inspirasinya!

Rumah Hebel dari Beton Ekspos

rumah hebel sederhana

Sumber ilustrasi rumah hebel tanpa cat: Archdaily

Rumah yang terlihat sederhana ini berada di kawasan perumahan di Kota Nishinomiya, Jepang. Dinding bangunan mirip hebel, padahal material sebenarnya adalah beton kuat.

Struktur beton digunakan untuk dinding utama yang mengelilingi rumah. Sementara bagian dalamnya dibangun dengan konsep atrium, sehingga minim penggunaan dinding struktural.

Kamu bisa mengadopsi model seperti ini untuk membuat rumah hebel sederhana. Konon katanya, gaya ini melambangkan keteguhan, kedinamisan dan kebebasan.

Rumah Hebel Modern

rumah hebel sederhana

Sumber rumah hebel modern: Archdaily

Rumah hebel sederhana ini berbentuk kotak. Desainer memberikan sentuhan industrial pada bangunan dengan cara memasang pagar, kusen pintu dan jendela besi berwarna hitam.

Kemudian, tidak ada taman dengan rumput hijau di halaman depan rumah. Di sana hanya terdapat lintasan carport pendek dengan pot bunga di pojok dekat pintu.

Walaupun demikian, hawa teduh dan segar tetap menyelimuti bangunan. Itu berkat rona terakota dan banyaknya lubang sirkulasi pada dinding batu bata ekspos.

Rumah Hebel di Daerah Pesisir

rumah hebel sederhana

Sumber ilustrasi rumah hebel sederhana: Archdaily

Inspirasi rumah hebel sederhana di atas terdapat di Kota Batam, Indonesia. Bangunan tersebut mengadopsi gaya hunian khas daerah pesisir sekaligus modern.

Ukuran bangunan tidak besar, tetapi bisa diperluas sesuai dengan kebutuhan keluargamu. Dinding hebel ekspos membuat penampilan hunian ini unik.

Fasad rumah didominasi oleh bentuk-bentuk geometri kotak dan persegi panjang. Bagian jendelanya menonjol ke arah luar sehingga menambah volume ruangan dalam.

Rumah Hebel Tanpa Plester Sederhana 3 Lantai

rumah hebel sederhana

Sumber rumah hebel 3 lantai: Archdaily

Rumah hebel sederhana berikutnya merupakan perpaduan rumah panggung dan modern. Apabila dilihat dari lingkungan sekitarnya, tampaknya masih berada di kawasan pesisir.

Seperti yang bisa kamu lihat, rumah tersebut terdiri dari beberapa lantai. Desainer tidak menggunakan cat untuk finishing tembok, langit-langit maupun pintunya.

Finishing-nya menggunakan sentuhan-sentuhan alami sehingga tampilan rumah lebih eksotis dan membumi. Coba lihat gambar di bawah, bagaimana menarik bukan?

Contoh Rumah Hebel Minimalis

rumah hebel sederhana

Sumber ilustrasi rumah hebel minimalis: Archdaily

Jika model rumah hebel sederhana di atas terdiri dari beberapa lantai, maka hunian ini hanya terdiri dari satu lantai saja. Pada bagian depannya terdapat teras.

Namun teras tersebut juga bisa digunakan sebagai carport. Untuk mengantisipasi pengap dalam ruangan, desainer membuat sejumlah lubang ventilasi udara.

Rumah berdinding hebel ekspos seperti ini masih jarang ditemukan di Indonesia. Biasanya orang menggunakan beton atau batu bata ekspos untuk menampilkan kesan industrial/tropis.

Contoh Lain Rumah Berdinding Hebel

rumah hebel sederhana

Rumah berdinding hebel Tatar Endah Residence: Google Photos

Itulah lima inspirasi rumah hebel sederhana yang bisa diterapkan. Selain yang berkonsep unfinished, banyak juga lho developer yang mengembangkan rumah berdinding hebel biasa.

Nah maksud biasa di sini, yaitu dinding hebel menggunakan finishing plester aci dan cat. Menghasilkan permukaan yang rata dan anti kasar.

Contoh rumah berdinding hebel yang direkomendasikan, yaitu tipe Bougenville di Tatar Endah Residence. Selain hebel, developer menggunakan material lainnya yang berkualitas.

Misalnya pondasi batu kali, lantai full granit, plafon gypsum, penutup atap genteng plat, kuda-kuda baja ringan, kusen pintu dan jendela kayu dan lain sebagainya.

Demikian informasi dari 99.co Indonesia tentang rumah hebel simpel. Apabila butuh pembiayaan kredit multiguna untuk membangunnya, jangan ragu menghubungi kami!

Ingin menjual atau menyewakan rumah? Pasang iklan rumah cepat dan mudah di 99.co Indonesia.

 

Reader Interactions

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *