16 Jan 2020 - Imam
Mendekorasi kamar anak bisa menjadi tantangan tersendiri bagi orang tua. Tidak terkecuali dalam memilih wallpaper anak-anak.
Karena rasanya tidak ada panduan yang pasti dalam memilih warna dan pola wallpaper anak.
Anak Anda juga akan melalui sejumlah tahapan pertumbuhan dan perkembangan. Kebutuhan dan kesukaannya juga ikut berubah seiring dengan perkembangannya.
Pilihan wallpaper dinding anak sangat beragam dan penuh warna.
Sulit sekali sepertinya bagi orang tua untuk memilih karena kadang ketika memilih berdasarkan umur anak, pilihannya menjadi tidak begitu jelas.
Saran yang bisa diikuti adalah memilih wallpaper anak berdasarkan tahapan perkembangan anak Anda.
Seiring dengan pertumbuhannya, wallpaper dinding kamar anak Anda pun akan berubah.
Anda mesti mengganti wallpaper kamar anak, menyesuaikan dengan perkembangannya.
Namun bukan berarti Anda harus menggantinya setiap tahun. Empat kali ganti sejak dari bayi sampai usia pubertas sudah cukup.
Lalu, Anda juga tidak wajib mengganti empat sisi dinding kamar setiap kali.
Untuk lebih jelasnya, yuk simak panduan untuk memilih wallpaper anak berdasarkan tahap pertumbuhannya di bawah ini.
Saat bayi berusia satu sampai dua bulan, penglihatannya mulai dapat fokus pada gerakan dan objek.
Warna-warna yang paling menarik perhatian Si Kecil adalah merah, biru dan kuning.
Namun, penglihatan Si Kecil belum mampu membedakan berbagai tingkatan warna.
Pada usia satu tahun, bayi Anda akan mengalami pertumbuhan yang pesat.
Kemampuan melihatnya berkembang, begitu pula dengan kemampuannya membedakan warna.
Pada tahapan ini, pilihlah warna-warna yang tenang, damai, dengan pola yang dapat menstimulasi imajinasi Si Kecil.
Saat anak Anda berulang tahun yang pertama, daya penglihatannya berkembang sekitar 50%.
Mengetahui parameter tumbuh kembangnya dapat membantu Anda dalam memilih wallpaper anak yang pas untuk menghias kamar.
Warna-warna ceria dan terang dapat menciptakan kenyamanan dan nuansa segar.
Anda dapat memilih warna yang umum seperti merah muda dan biru.
Selain itu, Anda bisa juga memilih warna netral sebagai wallpaper kamar anak minimalis yang terlihat bersih.
Namun, pilihan Anda tidak harus terpaku pada dua pilihan warna klasik itu. Dan tidak harus selalu warna-warna pastel juga.
Bayi dapat melihat warna-warna primer yaitu merah, kuning dan biru.
Baca juga:
Perlengkapan Wajib dan Ide Dekorasi Kamar Tidur Bayi yang Nyaman
Memasuki usia balita, daya lihat anak Anda semakin berkembang. Si Kecil dapat melihat lebih banyak warna.
Balita mulai belajar bicara dan berjalan, meniru orang tuanya. Si Kecil menjelajah dunia kecil di sekelilingnya, menggunakan mulut, tangan, dan kakinya.
Pada masa-masa ini, Si Kecil sangat aktif bergerak.
Karenanya, Si Kecil perlu istirahat yang cukup. Kamar anak yang nyaman dapat mempengaruhi kualitas tidur Si Kecil.
Wallpaper anak kecil dengan gambar motif dapat menciptakan nuansa yang menyenangkan dan rileks.
Saat anak Anda mulai memasuki usia taman kanak-kanak, mereka mulai memiliki kesukaannya sendiri.
Si Kecil mungkin sudah bisa memilih warna dan pola kesukaannya. Anda dapat menanyakan pendapat anak tentang pilihan wallpaper yang disukainya.
Salah satu hal baru yang muncul adalah anak mulai banyak menghabiskan waktunya di sekolah.
Si Kecil melihat dunia lebih luas dan mulai belajar keterampilan sosial yang penting.
Anak Anda mulai menjalin pertemanan dan kesehariannya diisi oleh kesan-kesan baru.
Pada masa-masa ini, kamar tidur anak menjadi semakin penting.
Pada rentang usia ini, Si Kecil banyak bermain di kamar dan mengingat-ingat apa yang ditemuinya selama di luar.
Mereka juga menjadi semakin peka terhadap lingkungan sekelilingnya, dan memiliki ide-ide sendiri mengenai pilihan wallpaper dan dekor kamarnya secara keseluruhan.
Foto: lovekidszone.com
Pada masa-masa ini pula, preferensi wallpaper anak laki-laki dan wallpaper anak perempuan semakin kentara berbeda.
Anak lelaki pada umumnya lebih senang dengan wallpaper anak laki dengan gambar pesawat terbang, mobil dan kapal layar.
Sedangkan wallpaper dinding kamar anak perempuan pada umumnya dihiasi gambar princess, kucing, anjing dan makhluk fantasi seperti unicorn.
(photo: hatankala.co)
Usai menjalani masa taman kanak-kanak, anak Anda memasuki babak baru dengan mengenyam pendidikan di Sekolah Dasar.
Anak Anda banyak mengalami hal baru seperti aturan-aturan yang semakin banyak dan semakin ketat. Belum lagi interaksi sosial yang berbeda dan mulai rumit.
Pada masa-masa ini juga mulai muncul perasaan kompetitif dalam diri anak Anda.
Lalu ada tekanan untuk berhasil dalam mengerjakan sesuatu, dan dinamika pertemanannya mulai berubah.
Kepribadian dan rasa percaya diri anak Anda semakin terbentuk.
Pada masa usia ini, anak Anda akan semakin aktif dalam menyuarakan keinginannya.
Tak terkecuali dalam menentukan pilihan untuk wallpaper kamar tidurnya.
Anak usia sekolah menyukai wallpaper anak dengan gambar tokoh kartun favorit mereka.
Wallpaper anak gambar binatang dan gambar kegiatan yang disukai juga masih favorit.
Yang membedakannya adalah pilihan gambarnya tidak kekanak-kanakan, lebih unik dan realistis.
Foto: architecturein.com
Ketika anak Anda memasuki masa pubertas, anak mengalami perubahan besar, baik itu secara sikap maupun secara fisik.
Untuk urusan selera, anak Anda semakin merasa yakin dengan hal yang disukainya.
Malah mungkin pilihan anak bertentangan dengan Anda.
Satu hal yang pasti dalam selera anak remaja adalah senang dengan apapun yang dianggap keren.
Pada masa-masa ini, Anda dapat memilih warna-warna yang terang untuk membuat kamar anak tampak lebih luas.
Anda dapat memilih warna yang menenangkan seperti hijau dan biru untuk sisi dinding yang menghadap kasur.
Sedangkan untuk sisi dinding kamar yang menghadap meja belajar, Anda dapat memakai warna yang berani dan bersemangat seperti merah dan oranye.
Setelah membahas sejumlah desain dan motif wallpaper dinding kamar anak berdasarkan tahap perkembangannya, berikut ini adalah ulasan kisaran harga wallpaper kamar tidur anak yang dapat jadi informasi Anda.
Biasanya, harga wallpaper tergantung pada corak dan jenis wallpaper, seperti berikut ini.
Merk atau Jenis Wallpaper | Harga |
Wallpaper Sticker Corak | Rp. 25.000 – Rp 37.000 |
Wallpaper Sticker Polos/Warna Monokrom | Rp. 15.000 – Rp 40.000 |
Wallpaper Foam 3D Sticker | Rp. 60.000 |
Wallpaper Motif Polos/Warna Bebas | Rp. 20.000 – Rp 40.000 |
Nah, sudah siap memilih wallpaper anak bagi buah hati? Semoga anak Anda menyukai wallpaper-nya, ya!