Benson Pakuwon merupakan proyek hunian vertikal dalam superblok terbesar dan berfasilitas lengkap di Kecamatan Karang Pilang, Kota Surabaya. Menara apartemen berdiri megah dan menjadi salah satu proyek properti prestisius dalam superblok yang dipersembahkan oleh Pakuwon Group. Setiap unit apartemen dalam Benson Pakuwon sangat cocok untuk kalangan muda yang ingin berdomisili di kota metropolitan terbesar kedua di Indonesia. Berbagai fasilitas—baik dalam area superblok maupun fasilitas internal apartemen—disediakan untuk menunjang gaya hidup urban yang Anda idamkan.
Jika Anda menjadi penghuni Benson Pakuwon, maka tidak akan sulit memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari maupun kebutuhan lifestyle. Pasalnya, hunian vertikal yang satu ini terintegrasi dengan pusat perbelanjaan modern alias mal, yang telah diisi oleh sejumlah tenant menarik! Bayangkan, dari ketinggian menara apartemen Anda bisa bersantai sambil menikmati indahnya city view ibu kota Provinsi Jawa Timur. Ditambah lagi, konsep dan desain yang diterapkan pada Benson Pakuwon juga sangat modern, sehingga unit apartemen di dalamnya sayang untuk dilewatkan.