
Dengan naiknya tren desain minimalis pada arsitektur dan interior rumah, penggunaan pintu kaca kamar mandi juga ikut melejit.
Betul, pintu kamar mandi dari bahan kaca memang memiliki nilai estetika yang terkesan bersih, sangat cocok untuk gaya minimalis.
Tren menggunakan bahan kaca untuk pintu kamar mandi merupakan salah satu tren yang sedang digandrungi. Sebelum Anda menerapkan desain ini, penting untuk mengenali lebih jauh tentang berbagai macam aspek dari desain ini.
Berikut ini 5 model pintu kaca kamar mandi yang dapat Anda gunakan di kamar mandi Anda.
-
Pintu Kaca Kamar Mandi Tanpa Bingkai
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, pintu kaca kamar mandi menjadi pilihan yang tepat untuk konsep kamar mandi minimalis.
Model pintu kaca tanpa bingkai atau yang biasa disebut pintu kaca frameless ini membawa desain minimalis ke level yang lebih tinggi lagi, dibandingkan pintu kaca berbingkai.
Pintu kaca kamar mandi frameless ini memiliki desain yang lebih bersih dan rapi. Cara membersihkan pintu kaca kamar mandi ini pun mudah. Karena tidak ada bingkai, Anda hanya perlu menyeka kacanya dan pintu kaca Anda akan terlihat bersih mengkilap.
Di sisi lain, kecantikan minimalis dari pintu kaca frameless ini dibarengi dengan beberapa kekurangan.
Yang pertama, harga pintu kaca ini lebih mahal daripada pintu kaca berbingkai. Kerumitan desain dan proses instalasinya menjadi penyebab harga yang tinggi itu.
Kekurangan lainnya adalah risiko bocor pada pintu kaca ini. Penting sekali untuk memilih desain yang baik untuk mencegah bocor.
Jika dipasang dengan benar dan dirawat dengan baik, pilihan pintu kaca tanpa bingkai ini dapat menjadikan kamar mandi Anda tampak lebih terang dan lebih lega.
Harga pintu kaca kamar mandi ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp 700 ribuan sampai Rp 2 jutaan.
-
Pintu Kaca Kamar Mandi Berbingkai
Pintu kaca kamar mandi berbingkai memiliki pelindung di tepi pintunya. Tepian pintu kaca ini dilapisi bahan seperti karet atau metal.
Model pintu kaca seperti ini bagus untuk kamar mandi yang besar. Sementara untuk kamar mandi yang mungil, menggunakan pintu kaca berbingkai seperti ini akan membuat kamar mandi terasa sumpek.
Cara membersihkan pintu kaca kamar mandi ini sedikit lebih memerlukan tenaga. Berbeda dengan model frameless, untuk membersihkan pintu ini Anda mesti membersihkan bingkainya, engsel, dan sudut-sudutnya.
Harga pintu kaca kamar mandi ini mulai dari Rp 1 jutaan.
-
Pintu Kamar Mandi Kaca Buram
Panel kaca menjadi pilihan yang bagus untuk dijadikan pintu kamar mandi atau pintu shower. Kaca memiliki keunggulan tahan air dan mudah dibersihkan.
Model pintu kamar mandi kaca buram atau pintu kaca frosted memiliki keunggulan lebih dibandingkan pintu kaca biasa. Pintu kaca buram memberikan privasi bagi pengguna kamar mandi.
Keunggulan privasi ini terutama sangat penting untuk kamar mandi yang digunakan bersama.
-
Pintu Kaca Kamar Mandi Model Geser
Selain model pintu biasa, model lainnya yang lumayan sering ditemui pada pilihan model pintu kaca kamar mandi adalah model pintu geser.
Model pintu geser atau sliding door ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki kamar mandi mungil yang ingin menghemat ruang.
Pintu geser tidak banyak menyita ruang interior, menjadikannya pilihan yang sesuai untuk ruang yang kecil.
Hal yang perlu diperhatikan untuk model pintu ini adalah ketebalan kaca yang digunakan. Karena mekanisme gesernya, kaca pintu model ini mendapat tekanan yang lebih besar daripada kaca pada pintu biasa. Pilihlah kaca yang tebal untuk desain pintu kaca ini.
-
Pintu Kaca Kamar Mandi Tempered Glass
Tempered glass merupakan kaca yang dikeraskan melalui proses kimiawi dan pemanasan khusus untuk meningkatkan ketahanannya dari kaca biasa.
Selama proses pembuatan, kaca jenis ini dipanaskan dan didinginkan dengan cepat. Prosedur pemanasan dan pendinginan secara cepat ini menciptakan kaca yang jauh lebih kuat dari kaca biasa.
Di samping itu, proses ini mengubah sifat kacanya dalam bereaksi pada kerusakan. Jika tempered glass ini rusak, ia akan terpecah menjadi potongan-potongan kecil yang tidak setajam dan seberbahaya kaca biasa saat pecah.
Tempered glass menjadi pilihan paling bagus untuk penggunaan kaca di kamar mandi. Selain menjamin keamanan yang tinggi, kaca ini terlihat lebih cantik pula.
Cara Membersihkan Kaca Kamar Mandi
Cara membersihkan kaca kamar mandi yang kotor adalah dengan menggunakan cuka, baking soda, dan garam. Bahan-bahan ini sangat efektif untuk membersihkan pintu kaca yang kotor oleh noda membandel.
Langkah-langkah cara membersihkannya seperti berikut ini: Pertama-tama, semprotkan cuka pada permukaan pintu dan biarkan selama beberapa menit.
Selanjutnya, campurkan baking soda dan garam dalam takaran yang sama sampai menjadi seperti pasta kental.
Ambil sponge pembersih dan basahi sampai lembap. Gosok permukaan kaca yang kotor dengan campuran baking soda dan garam tadi menggunakan spons basah.
Setelah beres, bilas semuanya menggunakan air bersih.
Nah, itulah 5 model pintu kaca kamar mandi yang tersedia di pasaran, lengkap beserta info cara membersihkan pintu kaca kamar mandi. Semoga informasi ini bermanfaat.
Leave a comment